Posted by : sehatdgnherbal Friday, February 14, 2014

Penyebab  :


       Gangguan kesehatan akibat adanya cacing parasit di dalam tubuh, diantaranya adalah; cacing pita, cacing kremi, cacaing gelang, dan cacing tambang.  Cacing masuk melalui mulut karena tidak menjaga kebersihan, seperti makan sembarangan, tidak cuci tangan sebelum makan, sayuran & buahan kurang bersih, memakan daging & ikan yang dimasak kurang matang & kebetulan mengandung cacing.  Bisa juga masuk melalui kulit, terutama kulit kaki.

Gejala & Tandanya  :

        Pantat gatal, merupakan salah satu gejala untuk jenis Cacing Kremi, cacing yang kecil seperti benang berwarna putihh dengan panjang 3-5mm untuk cacing jantan, & 8-13mm untuk cacing betina.  Pada spesies cacing ini, indung cacing keluar dari lubang anus, biasanya di malam hari ketika kita tidur, dan meletakkan telurnya di daerah peri-anal (sekeliling anus).  Mereka hidup memakan isi usus, hidup & bertelur di dalam usus buntu dan di usus sebelah bawah.  Secara umum penderita cacinganbergejala; Badan kurus, perut buncit, muka pucat, lesu, tidak nafsu makan, nafas sesak saat bekerja keras, cepat lelah, Feses encer, kadang bercampur lendir dan darah.  Kadang cacing keluar dalam feses.  Untuk Cacing Pita rasa mual dan mulasnya perih dan tajam menusuk-nusuk, lalu hilang setelah penderita makan.


Pencegahan  :

        Cacingan bisa dicegah dengan mencuci badan, terutama tangan dan kaki dengan air dan sabun dengan bersih, terutama saat memegang makanan dan hendak makan.  Cucilah sayuran dengan bersih sebelum dimasak, cucilah buahan sampai bersih sebelum dikonsumsi.  Gunting kuku untuk mencega infeksi berlanjut.  Masaklah daging & ikan sampai betul-betul matang.  Lindungi makanan dari kontminasi kotoran & dihinggapi lalat.
Saat salah satu anggota keluarga terkena cacingan, maka semua orang di rumah harus dirawat. Seprai, handuk dan pakaian yang dipakai pada dua hari sebelumnya harus dicuci dengan air hangat dan detergen.  Minum obat cacing 6 bulan sekali.


Resep  :

1.) 2 Buah Mengkudu matang, cuci bersih dan haluskan/jus.  Peres atau saring airnya, lalu minum.

2.) 1 Sendok Makan Biji Pepaya kering cuci bersih, haluskan.  Seduh dengan 100cc air panas, aduk rata, lalu minum hangat 
( untuk cacing gelang).

3.) 400g Nanas muda, cuci bersih, dijus, lalu minum.

4.) 2-3 Siung Bawang putih, cuci bersih, lalu haluskan.  Seduh dengan 150cc air hangat, aduk rata, lalu minum.

5.) 2 Siung Bawang Merah, cuci bersih, & haluskan, lalu tempelkan pada dubur penderit (untuk cacing kremi)

6.) 2 Lembar Daun Tembaku cuci bersih, layukan di atas api, olesi Minyak Kelapa.  Lalu tempelkan pada dubur penderita cacing kremi.

7.) 10g Biji Pinang kering cuci bersih, lalu haluskan.  Rebus dengan 400cc air dengan api kecil s/d tersisa 200cc.  Saring, lalu minum.

8.) 
3 Jari Rimpang Bangle segar
2 Jari Temu Hitam
5 Lembar Daun Sirih
5 Biji Ketumbar
>> Cuci bersih, lalu halus.  Beri secangkir air hangat, aduk rata, saring/peras airnya, lalu minum.

9.) Wortel 5-7g, cuci bersih, lalu parut/haluskan.  Peras & saring, minum menjelang tidur.










* Sumber  :
Alm. Prof. HM. Hembing Wijayakusuma
Wikipedia



Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © Sehat Dengan Herbal Islami - Skyblue - Powered by Blogger - Designed by Latifah Ali Mugeni -